ZONALAMPUNG.CO—Ungkap kasus Operasi Antik tahun 2023 dan pemusnahan barang bukti narkotika Polres Lampung Tengah dilaksanakan di halaman Polres Lampung Tengah, 11.00 wib, (30/05/2023).
Adapun barang bukti yang di musnahkan merupakan sabu-sabu, ganja, tembakau sintetis, hasil dari operasi antik tahun 2023. Dan jumlah tersangka yang berhasil di amankan berjumlah 81 tersangka, terdiri dari 76 tersangka laki-laki dan 5 tersangka perempuan.
Kapolres Dovi dalam penyampaian pemusnahan mengatakan dengan bangga bahwa Polres Lampung Tengah di operasi antik ini memdapat rangking 1 dalam operasi antik krakatau jajaran Polda Lampung.











Komentar