AKP Made Silpa Yudiawan, S.H.,S.I.K.,M.H Resmi Jabat Kapolsek Terbanggi Besar

LAMPUNGTENGAH. ZL – Temu pamit Kapolsek Terbanggi besar, AKP Made Silpa Yudiawan, S.H.,S.I.K.,M.H. resmi gantikan Kompol Dr. Sutana Tusuf,M.Kom.I sebagai Kapolsek Terbanggi Besar, Lampung Tengah.

Serah terima jabatan Kapolsek dilakakukan di aula Polsek Terbanggi Besar dan dihadiri jajaran Forkopimcam Terbanggi Besar, Rabu (08/09/2021).

Dalam sambutnya, Kompol Sutana menyampaikan, Ucapan terimakasih kepada seluruh jajaran anggota Polsek maupun Forkopimcam Terbanggi Besar atas kerjasama dan kinerja terbaik selama dimasa kepemimpinannya.

“Terimakasih atas kerjamasama dan kinerja terbaik kita selama ini, Semoga kedepan dengan dipimpinnya oleh Bapak AKP Made Silpa Yudiawan. Polsek Terbanggi Besar bisa menjadi lebih baik lagi dalam segi prestasi maupun pelayanan kepada masyarakat kita,” ujarnya.

Diwaktu yang sama, Kapolsek AKP Made Silpa Yudiawan,S.H.,S.I.K.,M.H mengucapkan terimakasih atas sambutan seluruh jajaran anggota dan Forkpimcam sebagai keluarga baru di Polsek Terbanggi Besar.

AKP Made Silpa Yudiawan juga mengatakan, Dalam kepemimpinannya kedepan, Dirinya dan seluruh jajaran Polsek Terbanggi Besar sangat membuka diri terhadap kritikan maupun masukan demi mewujudkan terciptanya kondisi aman, tentram dan damai di wilayah Terbanggi Besar.

“Mari kita bersinergi bersama, kita wujudkan pelayanan yang humanis terhadap masyarakat dan raih prestasi lebih banyak lagi untuk Polsek Terbanggi Besar,” ungkap Kapolsek AKP Made Silpa Yudiawan S.H.,S.I.K.,M.H.

Temu pamit Kapolsek Terbanggi besar ditutup dengan acara pemberian cindera mata kepada Kompol Dr. Sutana Tusuf,M.Kom.I dan dilanjutkan dengan foto bersama. (nvl)

Komentar